MEDAN – Setelah menyalurkan Parsel Sembako ke masyarakat prasejahtera di Kelurahan Sukaramai II, Medan, Komunitas SATU HATI yang berkolaborasi dengan Forum Kerukunan Masyarakat Nusantara (FKMN) bergerak ke dua lokasi di Belawan, Kamis (27/1/2022).
Di sana, dua Komunitas yang peduli dengan masyarakat prasejahtera menyalurkan ratusan Parsel Sembako, terkhusus kepada warga Tionghoa yang merayakan Tahun Baru Imlek 2573.
Di lokasi pertama, Komunitas SATU HATI menyalurkan parsel sembako ke masyarakat yang digelar depan toko Sumatera Jaya, Jalan Sumatera,Medan.
Setelah itu, Komunitas SATU HATI bergerak menyalurkan parsel sembako ke masyarakat di Kampung Kurnia, Belawan.
Pada kesempatan itu, Ketua Umum Komunitas SATU HATI Sartjipto King mengaku prihatin dengan kondisi masyarakat prasejahtera yang ada di Belawan.
“Kita semua tahu kondisi perekonomian masyarakat di Belawan, rata-rata bekerja sebagai nelayan yang berpenghasilan pas-pasan. Karena itulah, Komunitas SATU HATI rutin menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga prasejahtera di sana dan kegiatan ini merupakan araan dari Dewan Pembina Komunitas SATU HATI, Bapak Kodrat Shah,” ujar Sartjipto King.
Pria yang akrab disapa Aking ini pun menjelaskan, bantuan paket sembako kali ini sengaja dikemas dalam bentuk parsel merupakan sebagai bentuk penghargaan kepada masyarakat prasejahtera yang merupakan mitra Komunitas SATU HATI.
“Jangan hanya pejabat saja yang diberikan parsel oleh orang yang punya kepentingan. Tapi berilah kepada masyarakat prasejahtera yang memang membutuhkan,” ujar Aking.
Aking pun berharap, apa yang diberikan Komunitas SATU HATI bisa memberikan sedikit kebahagiaan kepada warga prasejahtera khusus Tionghoa yang merayakan Tahun Baru Imlek
“Jangan dilihat dari apa yang kita berikan, tapi dinilai dari ketulusan Komunitas SATU HATI yang berkeinginan membantu masyarakat prasejahtera,” ujar Aking.
Hal senada juga diungkapkan Ketua Kota Medan Komunitas SATU HATI, SUWANTO atau yang akrab disapa Acuan mengatakan, kegiatan baksos Komunitas SATU HATI tak dibatasi sekat suku, agama, ras dan antargolongan.
“Pada hari besar setiap agama kita tak pernah alpa melakukan baksos berbagi kepada keluarga pra sejahtera. Ini sesuai dengan nama komunitas ini, bahwa kita semua sama dan satu hati,” ujarnya.
Turut hadir dalam kegiatan, pengurus Forum Komunikasi Masyarakat Nusantara (FKMN), Garuda Muda FKMN Syafri Munir, Benediktus, Zuma, Kiki, Miraj, Arum, Barid, Piter Sina, Devlin. Pengurus SATU HATI, Akok Batak, Ayung, Susilo Suratin, Hasrat Sembiring, Irwan Halim, Eduar Ridho Lase.
Kegiatan berjalan lancar dan mematuhi protokol kesehatan yang ketat.
Baksos selanjutnya akan digelar di AKL Foodcourt Jalan HOS Cokroaminoto, Jumat 28 Januari serta Titi Papan dan Kota Bangun, Sabtu 29 Januari. Total parsel yang dibagikan berjumlah 600 pcs. (red)