BINJAI – PT Jasa Raharja Cabang Sumatera Utara melalui Kasubag Pelayanan dan PJ Samsat Binjai mengundang Kepolisian dan Dinas Perhubungan untuk membahas upaya pencegahan laka lantas yang berada di wilayah Kabupaten Binjai, Selasa (17/12/2024).
Kasubag Pelayanan Jasa Raharja Sumut, Ricky Adi Utama menyampaikan kepada seluruh peserta undangan bahwa kegiatan rapat ini merupakan hal yang penting dilakukan dalam waktu satu bulan sekali untuk menyampaikan program dan rencana dari masing-masing Instansi agar pelayanan kepada masyarakat dapat maksimal dan juga penurunan kecelakaan di jalan raya.
Jasa Raharja yang di dalam 5 pilar berada di pilar ke 5 yaitu penanganan pasca kecelakaan berkomitmen dalam memberikan perlindungan korban kecelakaan lalu lintas dan penumpang alat angkutan umum. Selain memberikan perlindungan, petugas Jasa Raharja juga menyampaikan tentang program upaya penurunan kecelakaan yang fokusnya berada di socio-engineering. Dari Kepolisian yang hadir saat itu Kasatlantas Polres Binjai juga menyampaikan bahwa rapat FKLLAJ di Binjai merupakan kegiatan yang sangat baik agar dalam pelaksanaan nanti dapat berjalan sesuai dengan rencana dan tujuan tercapai. Dinas Perhubungan yang hadir melalui Kabid Angkutan dan Lalu Lintas juga sangat mendukung terhadap gagasan dari Jasa Raharja dan juga memberikan ide dan inovasi yang bertujuan untuk memberikan kesadaran bagi para pengendara kendaraan bermotor untuk tertib dalam berlalu lintas.
Kepala Cabang Jasa Raharja Cabang Sumatera Utara, Mulyadi di tempat lain menyampaikan bahwa dalam menurunkan kecelakaan perlunya kolaborasi dan kerja sama dari seluruh stakeholder yang di dalam 5 pilar keselamatan jalan.
Selain itu masyarakat juga perlu diberikan edukasi dari seluruh Instansi sesuai dengan tupoksinya dan berjalan adanya penegakkan hukum agar mereka menjadi lebih peduli terhadap keselamatannya selama di jalan raya. (Red)