Plt Bupati Lantik Pejabat Administrator dan Pengawas Dilingkup Pemkab Palas

PALAS  – Pelaksana Tugas Bupati Padang Lawas (Plt Bupati Palas) drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, C.Ht., MM., M.Si., MH., melantik 18 orang pejabat yang terdiri dari Jabatan Administrator (Eselon III) sebanyak 6 orang, dan Jabatan Pengawas (Eselon IV) sebanyak 12 orang dilingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas (Lingkup Pemkab Palas).

Pelantikan dilaksanakan di Aula Sekretariat Kantor Bupati Palas, Komplek SKPD terpadu Sigala-Gala, Kecamatan Barumun, dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Palas, Arpan Nasution, S.Sos, Kapolres Palas, AKBP Diari Astetika, S.I.K., Forkopimda, Para Asisten, Staf Bupati, Pimpinan OPD dan pejabat yang dilantik, Senin (13/11/2023).

Berikut nama nama ke 18 orang pejabat Administrator dan Pengawas yang dilantik tersebut yakni:

1. Nuraijah Siregar, SKM., M.Kes dilantik sebagai Administrator selaku kepala bidang penanganan fakir miskin pada Dinas Sosial Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat Administrator kepala bidang kesehatan pada Dinas Kesehatan Kabupaten Palas.

2. Unggul Harahap, SP., dilantik sebagai Administrator selaku kepala bidang ketersedian pangan pada Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat Analis ketahanan pangan pada Dinas Ketahanan pangan Kabupaten Palas.

3. Rikhmad syukri Siregar, SH., MM., dilantik sebagai Administrator selaku kepala bidang PBB P2 dan BPHTB pada Badan pendapatan daerah Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat Pengawas selaku kasubbid pemeriksaan dan penertiban pada Badan pendapatan daerah Kabupaten Palas.

4. Fansuri Asrianto Daulay, S.Ag., M.Pd dilantik sebagai Administrator selaku kepala bidang kebudayaan pada Dinas Pendidikan da kebudayaan Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian hukum pada sekretariat daerah Kabupaten Palas.

5. Elvi Diana Siregar, SKM, dilantik sebagai Administrator selaku kepala bidang kesehatan masyarakat pada Dinas Sosial Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat Administrator ahli muda pada Dinas Kesehatan Kabupaten Palas.

6. Indra Fatrizal NS, dilantik sebagai Administrator selaku kepala bidang Perindustrian pada Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat Analis kebijakan ahli muda pada Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Palas,

7. Donal Aritonang, S.Kom, dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian umum dan kepegawaian pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Pengadministrasi umum pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Palas

8. Haris Suhut, S.Sos , dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian Keuangan dan Program pada Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Pengurus barang pada Sekretariat daerah Kabupaten Palas.

9. Desmi Roma Putra Nasution, SKM., dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian Keuangan dan pengelolaan aset pada Dinas Kesehatan Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Pengelola data lapangan pada Dinas KesehatanKabupaten Palas.

10. Elfi Harianti, SKM, dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian tata usaha pada Dinas Tenaga kerja Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Administrator kesehatan ahli muda pada Puskesmas Sibuhuan Kabupaten Palas.

11. Rini Hasibuan, S.Pd, dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian umum pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Staf pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Palas.

12. Desi Fitriani Nasution, S.Pd dilantik sebagai Pengawas selaku kepala seksi pemberdayaan masyarakat dan desa pada Kantor Camat Sosopan Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Pengadministrasi umum pada Kantor Camat Sosopan mengukuhkan Palas.

13. Agussalim Siregar, S.Pd dilantik sebagai Pengawas selaku kepala seksi ketentraman, ketertiban dan kesejahteraan sosial pada Kantor Camat Batang Lubu Sutam Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Penyiap bahan evaluasi pada Kantor Camat Batang Lubu Sutam Kabupaten Palas,

14. Hendra Hasibuan, S.Pd dilantik sebagai Pengawas selaku kepala seksi pelayanan umum pada Kantor Camat Ulu Barumun Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Staf pada Kantor Camat Ulu Barumun Kabupaten Palas.

15. Matnasir Hasibuan, A.Ma dilantik sebagai Pengawas selaku seksi tata pemerintahan pada Kantor Camat Sihapas Barumun Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai pengawas selaku kepala sub bagian perencanaan dan Keuangan pada Kantor Camat Barumun Barat Kabupaten Palas.

16. AHD Husein Lubis, SH, dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian umum dan kepegawaian pada Kantor Camat Batang Lubu Sutam Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Analis kesejahteraan sosial pada Kantor Camat Batang Lubu Sutam Kabupaten Palas,

17. Aspan Daulay, S.Sos, dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian umum dan kepegawaian pada Kantor Camat Sihapas Barumun Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Pengadministrasi umum pada pada Kantor Camat Huristak Kabupaten Palas.

18. Meur Suharni dilantik sebagai Pengawas selaku kepala sub bagian umum dan kepegawaian pada Kantor Camat Huristak Kabupaten Palas, sebelumnya menjabat sebagai Pengawas selaku kasubbag umum dan kepegawaian pada Kantor Camat Barumun Barat Kabupaten Palas.

Dalam sambutannya, Plt Bupati Palas mengucapkan selamat kepada pejabat baru yang dilantik, menduduki jabatan baru, nomenklatur jabatan baru, atau jabatan baru dan promosi jabatan baru bagi pejabat.

“Yang dilantik hari ini adalah orang lama semuanya sudah menempati kursi masing-masing ada yang sudah plt selama 2 tahun, 3 tahun, kemudian ada pergeseran dari kabid ini menjadu kabid ituitu, dan semuanya itu tidak ada pejabat baru,” ujarnya.

Oleh karena itu, saya harap yang baru dilantik ini untuk semangat kerja baru untuk bekerjabekerja, meskipun demikian akan saya evaluasi dalam kurun waktu 50 hari kedepankedepan, apakah serius bekerja atau tidak dan yang didak serius akan di ganti lagi kepada yang lain. Kata Plt Bupati Palas.

Bekerja lah dengan yang baik, dan bekerjalah yang lebih serius untuk mengabdi kepada bangsa dan negara, kepada masyarakat Kabupaten PalasPalas, bekerjalah sesuai dengan tupoksi masing-masing, Standar SOP, dan tingkatkan kinerja di lingkungan dinas masing-masingmasing-masing. Harap Plt Bupati Palas.

“Mungkin karena selama ini masih menjabat sebagai Plt, tidak serius bekerja padahal Plt itu sangat mulia, dengan demikian bekerjalah yang baik dan serius”. Pungkas Plt bupati Palas.

Sebelumnya Kepala Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Kabupaten Padang Lawas (BKPSDM Palas) Drs. Irwan Halomoan MM, dalam laporannya menyebutkan pengangkatan pemindahan dan pemberhentian dalam jabatan administrator ( eselon III) dan jabatan pengawas ( eselon IV), di lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas itu, berdasar pada Keputusan Bupati Padang Lawas Nomor 100.3.3.2/361/KPTS/2023 tertanggal 10 Nopember 2023.

18 orang pejabat yang dilantik dan diambil sumpah itu, 6 orang merupakan pejabat eselon III dan 12 orang pejabat eselon IV. Mereka menduduki berbagai posisi jabatan di lingkungan Pemkab Palas, seperti Sekretaris ( Administrator), Kepala Bidang, Kasubbag dan Kepala Seksi. Ujar Kepala BKPSDM Palas, Drs. Irwan Halomoan MM, mengakhiri laporannya. (HS-1)